BLT DD Tutuyan Tahap I Bulan Juni Segera Cair

54

Tutuyan, timurexpress.co, – Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap I tahun anggaran 2022 khusus bulan Juni akan segera disalurkan ke 81 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Tutuyan, Kecamatan Tutuyan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).

Sangadi (kepala desa) Tutuyan, Bruri Paputungan, melalui Sekretarisnya, Rafli Paputungan, mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan menyalur BLT DD bulan Juni.

“Pemdes mengagendakan awal bulan Juni ini kita tuntaskan penyaluran bantuan tunai. Bisa saja pada tanggal 1, 2, atau 3 KPM Tutuyan akan menerima BLT DD,” beber Rafli, Selasa (24/5/22).

Lanjutnya, jumlah KPM bulan Juni belum ada perubahan.

“Jumlah penerima masih sama, 81 KPM,” pungkas Rafli. (Chimo/Vina)

Baca Juga:  Salurkan BLT, Irawan: Gunakan Bantuan Ini Sebaik Mungkin.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini