Wisata Boltim – Ganjil rasanya jika belum berkunjung ke Resort Chimoki Beach Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim).

Objek wisata yang satu ini, kerap menghadirkan berbagai fasilitas yang dipastikan mampu memanjakan liburan anda dan keluarga.
Pantai pasir putih yang diselimuti suasana romantis nan anggun ini, menghadiahkan pemandangan alam berupa tebing-tebing bebatuan yang cantik dan laut hijau yang menawan.
Desiran angin laut lepas yang sejuk menambah gairah eksotis pengunjung resort.
Di tambah lagi, berbagai fasilitas wisata dijamin mendukung good mood pengunjung.


Dini hari bisa menjemput Sunrise, paginya sarapan menu spesial ikan laut, siang hingga sore hari bisa menikmati berbagai wahana air dan spot selfie, dan malam harinya disuguhkan life music cafe studio.
Entah mengapa, namun tak disangkal bahwa Chimoki Beach juga dikatakan sebagai sepotong “Syurga” di Bumi Totabuan paling Timur ini.
Resort menarik yang setiap tahunnya di kunjungi turis-turis mancanegara ini, kian menambah pesonanya. Juga, tak sedikit para ‘’petinggi’’ di Sulawesi Utara (Sulut) yang menyempatkan waktu menikmati keindahan Resort Chimoki Beach.
Yuk! Liburan akhir tahun kita jangan sampai ketinggalan, banyak wahana terbaru dan patut dicoba di Resort Chimoki Beach.
Tersedia Pesawat Jet Chimoki Air, Perahu Kaca, Cottage View Tebing (fasilitas toilet dalam), Container box coffee break, studio life music, cafe, water sport banana bout, donat bout dan snorkling. (Chimo)