Buka Jambore KNPI, Bupati Bolmong: Panggilan untuk Pembinaan dan Persatuan Pemuda

13

Bolmong, timurexpress.co – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Ir. Limi Mokodompit, M.M., membuka secara resmi Jambore Pemuda DPD KNPI Kabupaten Bolmong di Desa Bolaang 1.

Kegiatan berlangsung mulai Rabu, 8 November hingga 11 November 2023, dengan partisipasi pemuda dari seluruh Kabupaten Bolmong.

Ir. Limi Mokodompit dalam sambutannya, menekankan pentingnya jambore sebagai ajang pembinaan pemuda dan memperkuat persatuan daerah.

“Kegiatan ini merupakan kesempatan berharga bagi pemuda Bolmong untuk bersatu, berbagi pengalaman, dan membangun jejaring yang kuat,” ucap Limi.

Sementara, Ketua KNPI Bolmong, Feramita Mokodompit, turut memberikan sambutan. Katanya, kegiatan itu sesuai dengan tema yang relevan dengan tantangan globalisasi dan teknologi. Dia juga mengumumkan adanya berbagai lomba positif untuk peserta jambore.

Feramitha berharap, melalui kegiatan ini, pemuda KNPI Bolmong dapat lebih aktif dan menjalin silaturahmi antaranggota. Menurutnya, pemuda KNPI adalah harapan generasi yang akan melahirkan pemimpin berkualitas untuk membangun Kabupaten Bolaang Mongondow dan Negara Indonesia.

Kehadiran Bupati Bolaang Mongondow, Penjabat Walikota Kotamobagu, Forkopimda, camat, serta Sangadi Lurah se-Bolmong menjadi dukungan penting dalam kesuksesan Jambore Pemuda DPD KNPI ini.(Fik)

Baca Juga:  Harga Cabai dan Bawang Merah Mulai Meroket, Tomat Anjlok

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini