Dispar Tomohon Kunjungi Destinasi Wisata Tanjung Silar Boltim

129

Boltim – Tim Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Tomohon mengunjungi objek Wisata Tanjung Silar, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Kamis (2/12).

Selain berkunjung ke Tanjung Silar, tujuan tim Dispar Tomohon yang di pimpin Kadispar Masna J.M. Pioh, S.Sos itu, adalah untuk melakukan koordinasi mengenai kepariwisataan.

Tim Dispar Tomohon foto bersama saat mengunjungi wisata Tanjung Silar Boltim

“Tim Dispar Tomohon datang terkait koordinasi peningkatan tata kelola destinasi pariwisata Boltim”, sebut Kadispar Boltim, melalui Sekretaris Ivan Assa.

Menurut Dispar Tomohon, pihaknya melirik Boltim karena memiliki banyak potensi wisata yang dinilai baik pengelolaannya.

Kadispar Tomohon, Masna J.M. Pioh, S.Sos

“Selain koordinasi tata kelola pariwisata, Tim Dispar Tomohon dan Dispar Boltim saling berbagi ilmu dan strategi untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan”, ujar Ivan.

Menariknya, setelah sepintas menikmati pemandangan sepotong “Syurga” di Boltim, personil yang berjumlah 13 orang itu berencana kembali mengunjungi Tanjung Silar sebagai wisatawan.

Tim Dispar Tomohon sedang menikmati keindahan wisata Tanjung Silar Boltim

“Belum puas torang. Pe bagus skali kote di sini. Jadi torang musti bale ulang”, seru salah satu tim dari Dispar Tomohon memakai dialek Manado yang artinya “Kami belum puas. Di sini ternyata sangat bagus. Kami wajib balik ke sini”.

Ivan mengatakan, Dispar Tomohon akan kembali mengexplore keindahan wisata Boltim.

“Kata mereka (Dispar Tomohon, red), Tanjung Silar atau Pantai Patokan merupakan salah satu wisata pantai terbaik yang ada di Sulawesi Utara, bahkan bisa dikatakan berkelas dunia”, ujarnya.

Wisata Chimoki Beach Boltim

Selain Tanjung Silar, wisata Chimoki Beach juga menjadi salah satu incaran tim Dispar Tomohon. Namun karena gelombang tinggi air laut, menyurutkan niat tim untuk menepi.

Turut serta dalam kunjungan tersebut yakni Kepala Bidang (Kabid) Destinasi Pariwisata, Kabid Kelembagaan Pariwisata serta sejumlah kepala seksi dan staf.

Untuk diketahui, Tim Dispar Tomohon juga berkunjung ke Desa Jiko sebagai salah satu desa wisata yang ada di Boltim. (Chimo)

Baca Juga:  Bupati Boltim dan Sultan Ternate Kunjungi Desa Matabulu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini