Pusran Siap Maju Memperebutkan Ketua DPC PPP Boltim Periode 2022-2026

60

Manado – Pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ke-IV Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Pusran Beeg menyatakan sikap siap maju memperebutkan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Boltim periode 2022-2026.

Kata Pusran, pelaksanaan Muscab yang bakal dilaksanakan secara serentak di Manado pada tanggal 4 sampai 5 Desember 2021 ini, dirinya telah siap merebut kembali tahta Katua DPC PPP Boltim.

“Saya akan maju lagi dalam Muscab pemilihan Ketua DPC PPP Boltim periode 2022-2026”, tutur pria yang akrab di sapa Ami Uang ini, Jumat (3/12).

Dijelaskannya, dalam proses menghadapi Muscab pemilihan Ketua DPC PPP Boltim periode 2022-2026, dirinya terus melakukan konsolidasi bersama para Pimpinan Anak Cabang (PAC).

“PAC merupakan bagian daripada tim formatur dalam pelaksanaan Muscab pemilihan Ketua DPC PPP Kabupaten Boltim nanti”, ujar Pusran yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua DPC PPP Boltim. (red)

Baca Juga:  Khaeruddin: Pemda Boltim Akan Gelar Sirup 2022

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini